Kepagiang,Berita Nusantara.Com Pemerintah Desa Taba Tebelet Kecamatan Kepahiang, Kabupaten Kepahiang Menggelar Serah terima Jabatan Kepala Desa Periode 2022-2027, Selasa (04/01/2022).
Acara tersebut di hadiri oleh Camat, Babinsa, BPD, Pendamping Desa,Bhabinkantibmas, Tokoh masyarakat dan Perangkat Desa.
Dalam Sambutanya Pjs.Kades Eli Nuryani,S.Ip menyampaikan,pada hari ini tugas saya sebagai Pjs.Kades Taba Tebelet telah berakhir dan Jabatan Kades akan diserahkan kepada Kepala Desa terpilih periode 2022-2027, yaitu bapak Agus Salim.
“Selanjutnya saya mengucapkan terimakasih kepada perangkat desa dan BPD serta masyarakat yang telah membantu saya dalam menjalankan tugas sebagai PJs.Kades hingga terpilihnya Kades definitif, ungkap Eli”.
Selain itu juga saya mohon maaf apabila selama saya menjabat PJs. Kades Taba Tebelet ada hal yang kurang berkenan, baik sikap dan tutur kata saya,kata Eli.
Kades Terpilih Agus Salim dalam Sambutannya mengatakan,Saya berterima kasih kepada ibu Eli selaku PJs.Kades Taba Tebelet,yang telah menjalankan tugas dengan baik, sehingga pemilihan kepala Desa berjalan dengan lancar dan sukses.
“Kedepan saya berharap Kepada Pemerintah Kecamatan, Pendamping Desa, BPD, Perangkat Desa dan Masyarakat, untuk membantu dan mendukung dalam rangka menjalankan Visi dan Misi saya sebagai kepala Desa 6 tahun kedepan,ungkap Agus Salim”.
“Selain itu juga,Saya mintak Aset-aset Desa untuk di inventaris sebelum diserahterimakan dengan saya, agar kedepan Aset-Aset Desa dapat dijaga dan tau keberadaannya,tutup Kades.