Kepahiang, Berita Nusantara.Com– Sekretaris Daerah Kabupaten Kepahiang Dr.Hartono,M.Pd menghadiri Pelantikan pengambilan sumpah/janji Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahun 2023,Kamis (30/05/2024) di gedung Cendana Convention Center Kabupaten Kepahiang.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh,Wakil Bupati Kepahiang H.Zurdinata,S.IP, Sekretaris Daerah Dr.Hartono,M.Pd, Kepala BKPSDM,Kepala Cabang Bank Bengkulu,dan Tamu Undangan.
Adapun Pelantikan Jumlah PPPK yang dilantik dan diambil sumpah terdiri dari 694 Orang yang terbagi jabatan fungsional Tenaga Guru dan Tenaga Kesehatan.
Sekretaris Daerah Kabupaten Kepahiang, Dr. Hartono S.Pd., M.Pd dalam sambutannya mengatakan,Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan tenaga guru dan tenaga kesehatan Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang melakukan Pengangkatan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Oleh sebab itu bagi PPPK yang sudah dilantik dan di ambil sumpahnya agar melaksanakan tugas dengan rasa penuh tanggung jawab, dalam melayani masyarakat Kabupaten Kepahiang,
“Atas nama Pemerintah Daerah saya ucapkan Selamat kepada bapak, ibu serta adik-adik PPPK yang baru saja dilantik, tentunya ini sudah lama dinanti oleh para saudara-saudari sekalian, penantian yang panjang itu hari ini telah diwujudkan, sekali lagi selamat. Dalam kesempatan baik ini saya mengharapkan agar para PPPK tidak lagi mengeluh, laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, penuh tanggung jawab, disiplin kerja itu yang utama dan saya ingatkan apapun alasan kecuali yang memang betul-betul urgent harus tetap melaksanakan tugas kalian. Tidak ada lagi kata malas dalam melaksanakan tugas karena apa yang diperjuangkan selama ini sudah kalian raih,” Ujar Sekda.
Sementara itu Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata S.Ip dalam sambutannya menyoroti tentang kinerja serta penempatan para PPPK. Wabup mengatakan bahwa dimanapun penempatan kerja nantinya, para PPPK tidak mempermasalahkan sebab pengabdian serta tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas adalah hal yang terpenting.
Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang, kami menyampaikan ucapan selamat kepada 694 PPPK yang sudah diambil sumpah dan janji serta dilantik agar menjaga amanah. Kemudian atas nama Bupati Kepahiang, saya berpesan agar kalian semua meningkatkan kemampuan atau kompetensi dalam menjalankan tugas di bidang masing- masing, dan kembali kami ingatkan pengabdian adalah hal utama dari semua kepentingan pribadi. Selanjutnya saya tidak mau mendengar lagi masalah daerah penempatan,” tegas Wakil Bupati Kepahiang.