Lebong,Berita Nusantara.Com Pemerintah Desa Tik Tebing terus membangun dan berinovasi dalam mensejahterakan masyarakat,baik jangka pendek maupun jangka panjang.
Salah satunya dengan membagikan bibit durian sebanyak 2000 batang kepada masyarakat,di katakan kades tik tebing Kulman Jaya, pemberian bibit ini adalah salah satu bentuk perhatian pemerintah desa demi meningkatkan perekonomian masyarakat.
Walaupun peningkatan itu baru di rasakan lima tahun kedepan, dengan menanam pohon durian saya berharap desa tik tebing dapat menjadi desa penghasil durian di kabupaten Lebong.
Dengan demikian, masyarakat akan tau bahwa desa kami dapat menghasilkan buah durian yang berkualitas dan manis, sehingga nantinya akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat kami.
Lebih lanjut Kulman Menjelaskan, bibit yang diberikan ini bersumber dari Dana Desa tahun anggaran 2021,saya berharap kepada masyarakat agar bibit yang di bagikan sebanyak 7 batang setiap rumah, benar-benar di tanam.agar kedepanya dapat di rasakan manfaatnya.
“Namun apabila bibit yang telah kami berikan tidak di tanam atau di jual maka hal tersebut tidak kami inginkan,karena akan membuat program yang telah di rencanakan tidak akan bejalan dengan apa yang di harapkan kita semua,”Tutup Kulman.